Bisnis di bidang otomotif sangatlah menjanjikan. Bukan hanya satu atau dua tahun, tapi belasan bahkan puluhan tahun ke depan. Ini dikarenakan kegiatan jual-beli mobil begitu aktif di Indonesia. Nah, salah satu bisnis bidang otomotif yang patut dipertimbangkan adalah mempercayakan produksi karpet mobil dengan pabrik otomotif terpercaya, Auto Frontier!
Pabrik otomotif yang memproduksi karpet mobil dalam 40 menit
Perkenalkan Auto Frontier, produsen atau pabrik otomotif asal dalam negeri. Pabrik otomotif ini sudah berdiri sejak tahun 2016 dan dikenal sebagai pabrik karpet mobil premium di Indonesia yang terlengkap.
Auto Frontier menawarkan banyak keunggulan yang menguntungkan untuk Anda selaku business owner. Pasalnya, proses pembuatan karpet hanya membutuhkan waktu sekitar 40 menit saja. Proses yang cepat tentu akan memberi pengaruh baik bagi perputaran bisnis Anda dan juga menunjang kepuasan konsumen.
Karpet mobil dibuat custom
Auto Frontier merupakan pabrik karpet mobil pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memiliki variasi terlengkap. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya custom sesuai jenis dan tipe mobil Anda masing-masing. Mau untuk mobil sejuta umat atau mobil yang tergolong langka di Indonesia, kami siap memproduksinya.
Jenis karpet yang ditawarkan
Setidaknya, ada 3 jenis karpet mobil yang ditawarkan dan bisa Anda jual. Ketiga jenisnya diantaranya :
- Hotpress car mat
Karpet jenis ini diproduksi dengan teknologi mesin press yang canggih. Ukuran dan bentuk karpet mobil jadi presisi sesuai dengan lantai masing-masing mobil. Desain yang dihasilkan pun memancarkan kemewahan dan memberi kenyamanan.
- Sewing car mat
Jenis karpet mobil berikutnya adalah sewing car mat. Sesuai dengan namanya, karpet ini dijahit secara premium sehingga interior mobil tidak hanya terlindungi dan menjadi nyaman, tapi juga elegan nan mewah.
- Vacuum car mat
Bagi yang mengutamakan kebersihan, ada karpet mobil jenis vacuum car mat. Interior mobil akan terlindungi dari kotoran. Karpet ini juga mudah dibersihkan kapan saja.
Keunggulan karpet mobil yang diproduksi Auto Frontier
Sebelum Anda bekerja sama dengan Auto Frontier, ada baiknya memahami apa saja keunggulan dari karpet buatan kami berikut ini:
- Desain elegan dan premium
- Memiliki lapisan anti bakteri
- Dibuat presisi sehingga lebih pas dengan masing-masing mobil
- Permukaan bawah memiliki fitur anti slip yang meningkatkan kenyamanan dan keamanan ketika berkendara
- Tersedia aneka pilihan warna dan material yang dapat disesuaikan dengan gaya interior mobil
- Lepas pasang karpet mobil hanya membutuhkan waktu 5 menit, sehingga tidak perlu membongkar jok terlebih dulu
- Dapat dibersihkan dengan peralatan sederhana seperti vacuum cleaner, sapu, dan kain
Keuntungan business owner jika bekerja sama dengan Auto Frontier
Membangun bisnis dan pabrik dari nol akan membutuhkan banyak waktu serta modal besar. Itulah mengapa sebaiknya Anda bekerja sama dengan pabrik karpet mobil Auto Frontier jika mau menjadi business owner.
Auto Frontier sudah berpengalaman sebagai pebisnis aksesoris otomotif. Pabrik pun sudah tersedia, sehingga Anda tidak perlu repot membangun pabrik otomotif sendiri. Anda hanya perlu pikirkan strategi marketing dan bangun brand sendiri.
Tentunya karpet-karpet yang diproduksi di Auto Frontier akan menggunakan brand Anda. Pilihan mobil pun tidak terbatas karena pembuatan karpet bersifat custom.
Mesin dan teknologi yang digunakan tentu saja mengikuti perkembangan zaman. Inovasi juga terus dihadirkan agar kepuasan pelanggan meningkat, juga bisa mengikuti tren market.
Pabrik karpet mobil Auto Frontier berada di Duta Indah Iconic Blok B No. 18 A, Jl. MH. Thamrin, Kota Tangerang. Hubungi kami untuk info lebih lanjut.